Denah Pembangunan ISID Kedepan


Hasil dari sebuah Rencana Universitas Darussalam kedepan yang dilengkapi dengan berbagai Fasilitas Gedung Perpustakaan,Ilmu sains,ilmu Agama Islam,Ilmu Sosial,Laboratorium Terpadu,Rumah Susun Rusunawa,Kolam Renang indor,Gedung Olah Raga,dll..Lanjutan program kunjungan wakil menteri wakaf dan urusan negara Kuwait setelah beramah-tamah dan jamuan makan pagi di Institut Studi Islam Darussalam (ISID) Gontor Ponorogo adalah mengunjungi Pondok Modern Darussalam Gontor untuk beramah-tamah dengan Pimpinan Pondok, Seluruh Guru-guru dan Santri Pondok Modern Darussalam Gontor.
Sebagai diungkapkan oleh KH. Hasan Abdullah Sahal dalam pembukaan pidatonya, santri sangat senang dengan kedatangan tamu dari Negara Kuwait tersebut karena dapat melihat sosok dan dapat berkomunikasi langsung dengan salah-satu tamu dari Timur Tengah. Itu akan menambah semangat belajar santri terutama melatih kemampuan memahami percakapan bahasa arab secara langsung.
Setelah melakukan rangkaian kunjungan ke beberapa cabang Pondok Modern Gontor yang ada di Ponorogo, Rombongan tamu wakil menteri wakaf dan urusan agama negara Kuwait Dr. Muthliq Rasyid Al-Qarawy, Dr. Jakfar Al-Haddad al-’Amar, dan Ahmad Muhammad Al-Huly langsung melanjutkan lawatannya menuju Institut Studi Islam Darussalam (ISID) untuk prosesi peletakan batu pertama perpustakaan ISID.
Perpustakaan yang direncanakan akan dibangun didepan salah satu bangunan Asrama Mahasiswa Santri tersebut dihadiri langsung oleh Pimpinan Pondok Gontor KH. Hasan Abdullah Sahal, Fungsionaris ISID, Dosen-dosen dan seluruh Mahasiswa ISID Kampus Pusat Siman.
Di akhir acara rombongan kembali ke Gontor untuk jamuan makan siang dan setelah itu rombongan melanjutkan ke bandara Adi Soemarmo Solo untuk kembali ke negara asal mereka Kuwait.


No comments:

| Copyright © 2013 Laboratory